CINTA

karena Rahmat Tuhanlah kita hidup didunia.

"Untuk menjadi khalifah di bumi"
Mengatur dan menjaga bumi, merawatnya
Bukankah itu berarti kita harus memberikan cinta?

......... namun dalam perjalanan hidup,
interaksi sosial seringkali membuat kita bergesekan atau berbeda pendapat dengan orang lain,
Berselisih faham, bahkan bertentangan.
sebab ego masih mendominasi.
apalagi dengan kita mengkotak kotak kan diri, membuat sekat satu dan yang lainya, mengambil bendera bendera yang belainan, lalu kita kibarkan,  kita belomba lomba meninggikan bendera masing masing.

namun seharusnya semua itu tak membuat kita kehilangan cinta.
perbedaan bukanlah alasan untuk saling bermusuhan.
Welas asih harus menjadi dasar bersosialisasi.

perdamaian menjadi cita-cita banyak orang, 
namun sayangnya orang-orang yang didalam fikiranya menyimpan permusuhan, mereka akan melihat segala sesuatu dari sudut pandang kebencian, meskipun niat dari yang dianggapnya musuh itu baik.

jangan kehilangan cinta, wahai saudaraku...

tugas kita bukanlah untuk mencari cinta, tapi sekedar untuk mencari dan menemukan segala penghalang didalam diri sendiri yang kita bangun untuk menahan cinta itu  [jalalludin rumi]

No comments:

Post a Comment